Salah satu bakal Calon Walikota Bitung dari perseorangan, Stefanus Bonafisius Pasuma, mengatakan apabila masyarakat kota Bitung mempercayakan dirinya untuk memimpin kota Bitung, hal semacam ini jangan sampai terjadi.
” Sangat tidak masuk akal kalau masih ada pungutan dalam penerimaan siswa baru, saya jamin jika masyarakat mempercayakan kepada saya untuk memimpin Bitung sekolah gratis akan benar-benar gratis,” tegas Pasuma.
Menurut pengusaha muda, direktur sejumlah perusahaan yang dikenal sederhana dan bersahaja ini, salah satu visi dan misi pasangan Pasuma-Karundeng (PAKAR), meningkatkan kualitas pendidikan bagi generasi muda.